DWP UP MTsN 11 Banyuwangi ikuti Lomba HUT RI Ke-79 di Tingkat Kabupaten.

Kamis, 22 Agustus 2024 , pukul 08.00 – selesai , DWP UP MTsN 11 Banyuwangi mengikuti lomba yang diselenggarakan oleh DWP Kantor Kementerian Agama Kab. Banyuwangi. Lokasi lomba di aula dan halaman Kantor Kementerian Agama Kab.Banyuwangi.

Adapun jenis lomba yang digelar berupa ; kreasi tumpeng kue basah / jajan pasar , menyusun kata , dan Estafet balon. Lomba diikuti oleh 46 peserta yang berasal dari DWP UP di instansi Kemenag Banyuwangi.
Adapun tujuan lomba ; memperingati HUT RI ke -79 serta mempererat tali silaturahmi DWP Kemenag Se- Kab. Banyuwangi .
Kriteria penilaian Tumpeng kue ( 2 peserta ) meliputi ; keindahan , keserasian , kreativitas, rasa dan kebersihan . Sedangkan penilaian susun kata dan Estafet balon ( 5 peserta ) meliputi : ketepatan dan kekompakan .

Dengan kostum nuansa merah putih peserta bersemangat menunjukkan kemampuannya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *